Menghilangkan Koprol dan Manja Pada Burung Cendet

cendet
Burung Cendet
Burung cendet, pasti nama ini tidak asing ditelinga anda, burung tersebut merupakan salah satu burung kicauan yang juga sering dilombakan di indonesia. burung dengan kicauannya yang sangat bervariasi ini bisa dibilang susah-susah gampang untuk dipelihara, karena ada-ada saja faktor penyebabnya, misalnya saja burung sering koprol, atau terlalu manja pada pemiliknya. hal tersebut tentunya menyebabkan efek negatif, yaitu jarang untuk berkicau. 

Burung Cendet merupakan salah satu burung yang pintar menirukan berbagai macam suara, misal kucing, anjing dan sebagainya, oleh karena itu jika anda ingin memasternya dengan salah satu suara yang akan anda kehendaki maka hendaklah jauhkan suara-suara yang lain yang dapat merusak suara masteran anda. 

Asal dari burung cendet

ternyata burung ini juga dapat berkembang biak di berbagai negara, salah satu diantaranya adalah Asia dan eropa. asal mereka yaitu berdomisi dihutan, yaitu dipohon-pohon yang memiliki ketinggian yang sulit untuk diraih oleh manusia. sedangkan untuk makanannya yaitu terdiri dari buah, serangga kecil dan biji-bijian. ketika bertelur burung ini dapat menghasilkan 3-5 butir telur, dan kemudian akan dierami selama kurang lebih nya 2 minggu ( hampir sama dengan masa pengeraman kenari).

Burung Cendet juga merupakan salah satu burung Fighter, karena jika melihat burung lain maka burung ini akan langsung berkicau.

banyak para kicau mania memelihara burung ini dari anakan, yaitu dengan cara melolohnya, namun setelah dewasa biasanya burung ini akan manja, sehingga malas untuk berkicau. 
dan cara untuk mengatasi persoalan tersebut adalah:
- jangan membiasakan memberikan makan burung ini dengan cara di loloh menggunakan tangan
- dalam pemberian jangkrik diatur waktunya yang tepat, misalnya sore, dan ini harus dilakukan terus menerus ( rutin ).
- secara teratur memandikan burung tersebut dan kemudian menjemurnya sesuai dengan waktu yang sekiranya layak dan tidak terlalu panas
- selalu memberikan kerodong pada burung ini setelah diangin-anginkan, pemberian kerodong pun dipilih dengan kain yang agak tebal.
- sebagian orang mengatakan bahwa pemberian ulat kandang atau EF merupakan salah satu solusi yang dapat membuat burung cendet tidak manja.

nb. agar burung tidak sering koprol maka gunakanlah karet pada bagian lantai dan atap kandang.



Related Posts:

0 Response to "Menghilangkan Koprol dan Manja Pada Burung Cendet"

Posting Komentar