Salah satu pengalaman saya adalah pada saat mengawinkan kenari jantan dan betina, lalu kenari jantan menjadi tak bernyawa. salah satu faktor yang menyebabkan kematian tersebut dapat saya simpulkan dikarenakan kenari jantan yang saya porsir untuk melakukan perkawinan secara berlebih tanpa memberikan nutrisi yang cukup pada kenari jantan. pada saat itu saya mengawinkan kenari jantan tersebut dengan 4 kenari betina tanpa ada waktu istirahat.
Jadi sebagai pengalaman saja : ketika anda ingin mengawinkan kenari jantan dengan kenari betina dalam jumlah yang lebih dari 1 betina maka sebaiknya anda memberikan pakan ataupun nutrisi yang lebih kepada kenari jantan tersebut, misalnya dengan pemberian sayuran sawi, kuning telur puyuh dan asinan, dan berilah istirahat yang cukup pada kenari jantan anda, jangan lupa untuk menjemur kenari jantan beberapa saat secara rutin.
0 Response to "Pemberian Nutrisi dan waktu istirahat pada kenari jantan yang dikawinkan"
Posting Komentar